Text
Perilaku Konsumen: teori dan aplikasi
Persaingan yang semakin kompetitif dalam dunia bisnis mengharuskan perusahaan mencermati dan memahami perilaku konsumen. Konsumen bersifat heterogen dan memiliki persepsi yang berbeda-beda terhadap sebuah produk. Perbedaan tersebut memengaruhi mereka dalam keputusan pembelian produk. Perusahaan perlu memahami perilaku konsumen sebagai dasar dalam menyusun strategi pemasaran dan membangun permintaan yang efektif terhadap sebuah produk. Strategi pemasaran adalah tindakan yang mengarah pada kegiatan atau usaha pemasaran dari perusahaan dalam lingkungan yang bersifat dinamis. Perilaku konsumen tidak hanya penting bagi para pelaku usaha tetapi juga pemegang otoritas dalam memberikan pendidikan dan perlindungan terhadap konsumen. Konsumen perlu dididik agar mengetahui dan memahami mana produk-produk yang baik untuk dibeli dan produkproduk sebaiknya dihindari untuk dibeli (Damiati et. al., 2017). Konsumen juga perlu diberikan perlindungan, namun apabila konsumen tidak diberikan perlindungan akan berdampak pada beredarnya produkproduk berbahaya bagi konsumen. Implikasinya adalah pemerintah juga akan menghadapi dampak sosial dan cara mengatasinya tidak mudah. Bab ini akan membahas definisi perilaku konsumen, pentingnya mempelajari perilaku konsumen, hubungan strategi pemasaran dan perilaku konsumen, dan model perilaku konsumen.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 658.842 IRH p |
Penerbit | Bandung : Alfabeta., 2016 |
Deskripsi Fisik | x, 202 hlm.: ilus.; 24 cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-602-289-233-5 |
Klasifikasi | 658.842 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | cet.1 |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Irham Fahmi |
Tidak tersedia versi lain