Text
Diet Sehat Mudah Berdasarkan Golongan Darah A, B, AB, O
Buku diet sehat mudah berdasarkan golongan darah ini memiliki pesan bahwa banyak orang yang beranggapan diet identik dengan usaha untuk melangsingkan tubuh, padahal orang yang terlalu kurus atau orang sakit pun butuh diet. Bisa dikatakan bahwa diet adalah salah satu cara untuk menjaga kesehatan tubuh secara umum. Pada buku ini dijelaskan bahwa diet adalah salah satu cara untuk menjaga kesehatan tubuh secara umum. Setiap golongan darah itu unik, dan setiap golongan darah seringkali memberi reaksi yang merugikan ketika mengasup tipe-tipe makanan tertentu. Hal itulah yang menyebabkan masalah kesehatan di masa mendatang. Dalam buku ini terdapat pengelompokan jenis makanan yang sangat individual bagi setiap golongan darah. Secara khusus diet golongan darah menyatakan bahwa setiap jenis darah merupakan warisan evolusi yang berbeda. Orang yang memiliki golongan darah O misalnya dianggap memiliki nenek moyang predator atau pemburu. Oleh karena itu, makanan mereka harus tinggi protein hewani. Buku ini juga dilengkapi dengan contoh menu makanan dari makan pagi hingga makan malam serta kudapan.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 613.2 AST d |
Penerbit | Yogyakarta : Pustka Baru Press., 2016 |
Deskripsi Fisik | VI, 146 hlm.: ilus.; 23 cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-602-376-038-1 |
Klasifikasi | 613.2 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | - |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Astrik Savitri |
Tidak tersedia versi lain