Text
The magic smile : senyum kekuatan sihir yang mengubah hidup anda
Dalam buku “The Magic Smile” ini, penulis memaparkan berbagai informasi mengenai arti pentingnya sebuah senyuman. Pada bagian pertama dalam buku ini, penulis memaparkan dengan jelas mengenai jenis-jenis senyuman dan ragamnya dan memberitahu pembaca bagaimana cara membedakan senyuman yang jujur dan palsu dengan memperhatikan urat-urat wajah, mata, mulut, lama tersenyum, dan perasaan. Diksi yang menarik dan mudah dimengerti membuat informasi mudah diserap dan diingat oleh pembaca. Pada bagian kedua, penulis memaparkan mengenai kemampuan senyuman yang jujur dan ikhlas untuk membuka hati yang terkunci dan mempengaruhi orang lain. Selain itu penulis juga memaparkan bantahan terhadap sangkaan orang bahwa bermuka masam dan cemberut melambangkan keteguhan dan kebijaksanaan seseorang. Selain kedua bab diatas, masih terdapat beberapa informasi mengenai pentingnya arti senyuman dalam kehidupan yang terbagi ke dalam 3 bab selanjutnya. Dalam 3 bab selanjutnya, penulis memaparkan mengenai berbagai macam manfaat dari sebuah senyuman, pengaruh senyuman bagi kesehatan fisik dan psikis seseorang, serta pengaruh sneyuman di dalam keluarga.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 153.8 ATH m |
Penerbit | solo : Ziyad Visi Media., 2010 |
Deskripsi Fisik | 108 hlm.; 21 cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-979-19246-5-8 |
Klasifikasi | 153.8 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | Cet. 3 |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | - |
Tidak tersedia versi lain