Text
Social media marketing
Saat ini, hampir setiap orang menggunakan media sosial. Bahkan, sebuah riset terbaru menyebutkan bahwa lebih dari 3,8 miliar orang di dunia menggunakan media sosial. Di Indonesia sendiri, jumlah pengguna media sosial aktif mencapai 160 juta orang. Angka ini menjadi fakta menarik sekaligus penegasan bahwa media sosial memang digandrungi masyarakat. Dan, tahukah Anda, di balik angka besar ini, tersimpan potensi pasar yang luar biasa? Ya, para pengguna media sosial dapat dijadikan target pasar yang sangat potensial untuk pemasaran produk-produk maupun bisnis Anda.
Buku ini membahas tentang cara-cara mengoptimalkan media sosial untuk berjualan, terutama lewat Facebook, Instagram, dan Twitter, mengingat ketiga platform media sosial tersebut memiliki cukup banyak pengguna di Tanah Air. Tentu saja, penggunaan fitur iklan berbayar dari ketiga platform tersebut juga dipaparkan secara gamblang di dalam buku ini.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 381.42 FAB s |
Penerbit | Yogyakarta : Diva Press., 2021 |
Deskripsi Fisik | 100 hal;20 cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-623-293-311-8 |
Klasifikasi | 381.42 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | cet.1. |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Fabian chandra |
Tidak tersedia versi lain