Text
Fisiologi reproduksi ikan dan hewan air
Reproduksi merupakan proses perkembangbiakan yang diawali dari peleburan gamet haploid dari individu jantan dan betina untuk menghasilkan keturunan. lkan sebagai hewan yang hidup di perairan juga memiliki dua macam jenis kelamin, namun ada beberapa spesies memiliki dua jenis kelamin dalam satu tubuhnya (hermaprodit) dan ada pula yang mengalami pergantian jenis kelamin di masa hidupnya (protandri dan protogini). Perkembangan dan diferensiasi jenis kelamin ikan selain dipengaruhi oleh hormonal juga faktor lingkungan.
Bidang kajian yang dibahas pada buku ini juga lebih detail, komprehensif dan aktual meliputi: Perkembangan embrional gonad; Struktur ovarium dan testis; Oogenesis; Spermatogenesis; Biosintesis hormon; Pengaturan endrokinologi dalam reproduksi tiruan ikan ekonomis penting (dalam budi daya); Fertilisasi sampai larva; Reproduksi alami, bebas dan terkendali; Pemilihan pembesaran dan pendewasaan calon induk ikan; Perawataan pematangan, penggunaan, dan peremajaan induk ikan; Hipofisasi induk ikan serta pembuahan telur secara buatan. Pembahasan yang disajikan pada buku ajar ini tidak hanya terfokus pada ikan saja, akan tetapi juga pada organisme perairan ekonomis penting lainnya seperti pada golongan crustacea, mollusca dan elasmobrachia.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 571.81 FIS |
Penerbit | Malang : UB Press., 2022 |
Deskripsi Fisik | xv, 148 hlm.: ilus.; 24 cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-623-296-460-0 |
Klasifikasi | 571.81 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | Cet.1 |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Agoes Soeprijanto... (et.al) |
Tidak tersedia versi lain