Text
Metode penelitian bisnis : Analisis data melalui SPPS dan smart -PLS
Buku Metodologi Penelitian Bisnis: Analisis Data Melalui SPSS dan Smart-PLS mencakup topik-topik penting secara ringkas dan berfokus pada esensi penelitian bisnis bagi para mahasiswa dan pembuat keputusan perusahaan. Buku ini mencakup peningkatan peran manajemen pengetahuan serta bagaimana melakukan kegiatan pengumpulan informasi secara lebih efektif dalam lingkungan bisnis yang berubah dengan cepat. Dasar-dasar penelitian bisnis, seperti desain penelitian, penggunaan data kualitatif dan kuantitatif, serta desain pengambilan sampel dan kuesioner, disajikan dalam format yang mudah dibaca. Ilustrasi digunakan bersama dengan banyak contoh praktis untuk menyoroti poin-poin penting.
Buku ini sangat cocok dibaca jika ingin memahami kekuatan data dan ingin mempelajari teknik analisis dasar untuk mengeksplorasi, menguji, dan memvalidasi pilihan. Buku ini menjelaskan proses penelitian dengan menggunakan contoh langsung melalui software IBM SPSS dan Smart-PLS untuk analisis kuantitatif, buku ini mengajarkan keterampilan dasar untuk memasuki dunia analisis data.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 001.42 ECH m |
Penerbit | Yogyakarta : Deepublish., 2023 |
Deskripsi Fisik | xiv, 228 hlm. : ilus. ; 23 cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-623-02-5940-1 |
Klasifikasi | 001.42 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | Cet. 1 |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Echo Perdana Kusumah |
Tidak tersedia versi lain