Text
Pengantar sosiologi umum : Menelusuri kajian-kajian sosiologi
Buku ini bertujuan untuk memahami konsep-konsep sosiologi secara keseluruhan dalam konteks kekinian. Pengantar Sosiologi Umum membicarakan tentang sosiologi dalam sebuah pengantar, bahwa kajian sosiologi sebagai ilmu pengetahuan yang tentunya berkaitan dalam kehidupan bermasyarakat. Kehidupan masyarakat tidak lepas dengan melakukan interaksi sosial yang dibangun baik secara individu maupun kelompok. Interaksi tersebut berada pada tataran mikro, meso, hingga makro, sehingga struktur sosial mengalami perkembangan yang disebut dengan kelas sosial pada masyarakat lokal hingga global. Interaksi dan struktur perlu dibangun pengendalian yang kuat dalam memecahkan masalah sosial yang terjadi. Hal ini memperlihatkan bahwa masyarakat mengalami mobilitas sosial, stratifikasi sosial hingga diferensiasi sosial. Interaksi sosial memunculkan kelompok sosial yang memiliki kekuasaan dan wewenang dalam memimpin masyarakat tersebut. Dengan demikian, bahwa perlu adanya sosialisasi dalam memecahkan masalah dan perubahan sosial dalam masyarakat. Era digital dan kerusakan alam membuat masyarakat harus mampu melakukan tindakan dalam mencapai sebuah tujuan. Buku ini akan memperlihatkan pembahasaan tentang kerentanan, kapasitas adaptasi, dan resiliensi masyarakat. Secara umum, buku bisa digunakan semua jurusan yang mempelajari sosiologi.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 301.01 PEN |
Penerbit | Yogyakarta : Deepublish., 2021 |
Deskripsi Fisik | x, 157 hlm. : ilus. ; 23 cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-623-02-2984-8 |
Klasifikasi | 301.01 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | Cet. 1 |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Irwan...(et al) |
Tidak tersedia versi lain