Text
Asuhan keperawatan sistem pencernaan
Sistem pencernaan (tractus gastrointestinal) merupakan suatu sistem dalam tubuh manusia yang memegang peranan menerima makanan dari luar, mencerna dan menyerap bahan makanan yang dapat diserap menjadi zat gizi dan energi, serta mengeluarkan sisa-sisa pencernaan.
Sistem gastrointestinal atau sistem digestif terdiri atas saluran pencernaan dan organ aksesori. Saluran gastrointestinal adalah jalur dengan panjang total 23 sampai dengan 26 kaki yang berjalan dari rongga mulut melalui faring, esofagus, lambung, usus halus dan usus besar sampai anus.
Sedangkan organ aksesori terdiri atas gigi, lidah, seta beberapa kelenjar dan organ seperti kelenjar saliva, hati dan pankreas yang menyuplai sekresi ke saluran pencernaan.
Buku yang berjudul Sistem Pencernaan (Dengan Pendekatan Diagnosa SDKI dan Intervensi SIKI) dengan memuat enam (6) bab yaitu definisi sistem pencernaan; anatomi dan fisiologi saluran pencernaan, pemeriksaan fisik abdomen, gangguan sistem pencernaan, standar diagnosis dan intervensi keperawatan Indonesia pada kasus pencernaan.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 616.3 ASU |
Penerbit | Yogyakarta : Deepublish., 2020 |
Deskripsi Fisik | viii, 467 Hlm : Ilus 25 Cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-623-209-947-0 |
Klasifikasi | 616.3 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | Cet .1 |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Lestari Makmuriana |
Tidak tersedia versi lain