Text
Autobiografi Tan Malaka Dari penjara ke Penjara " Siapa ingin Merdeka harus bersedia di Penjara;'
BUKU TAN MALAKA DARI PENJARA KE PENJARA SIAPA INGIN MERDEKA HARUS BERSEDIA DIPENJARA Buku Original dan Terlaris.. Pengarang : TAN MALAKA Kategori : BIOGRAFI DESKRIPSI : Tak banyak generasi muda yang mengenal sosok Tan Malaka sebagai pahlawan. Walaupun melalui keputusan presiden no.53 tahun 1963, pemerintah telah mengangkat sosok Tan Malaka sebagai pahlawan kemerdekaan nasional. Ia tetap tak pernah seterkenal Soekarno, Bung Hatta, Sjarir, Sudirman atau pahlawan-pahlawan yang sering disebut dalam buku-buku pelajaran anak sekolah. Padahal, lelaki minang kelahiran Suliki ini ikut memberikan kontribusi besar dalam proses perjuangan kemerdekaan Indonesia. Ia mulai dekat dengan kehidupan politik pada 1921 saat ia selesai menempuh pendidikannya di Harlem Belanda. Kedekatannya dengan Sarekat Islam dan Serikat Buruh Kereta Api (VSTP) membuatnya percaya akan pentingnya persatuan Islam dan komunis untuk menghalau politik devide et impera dari Kolonial Belanda. Sejak saat itu, ia terlibat aktif dalam aksi-aksi mogok ataupun perlawanan buruh di beberapa tempat. Sehingga ia sempat dibuang ke Kupang. Ia pun sempat meloloskan diri ke Filipina dan Singapura. Perjuangannya tidak hanya sebatas pada perjuangan fisik. Semasa hidupnya ia telah menghasilkan banyak karya tulis yang berisi tentang pemikiran-pemikirannya. Kebanyakan dari karyanya itu merupakan manifestasi cita-citanya mewujudkan kelahiran republik Indonesia melalui revolusi. Penentangan dan buah pemikiran kritisnya yang dituangkan dalam banyak karya tulis tersebut, pernah membuat pihak kolonialisme termasuk Belanda, Amerika, Inggris dan Jepang ketakutan. Ia dianggap sebagai salah satu pemantik yang dapat membakar semangat perjuangan kemerdekaan Indonesia. Karena itulah Tan Malaka dikejar-kejar, diasingkan dan dikurung dari satu penjara ke penjara lainnya.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | R 920.71 TAN a |
Penerbit | Jakarta : Narasi., 2008 |
Deskripsi Fisik | 580 Hlm. : Iluss. ; 21 Cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-623-5792-73-1 |
Klasifikasi | 920.71 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | Cet 1 |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Tan Malaka |
Tidak tersedia versi lain