Text
Ilmu lingkungan
Perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup merupakan upaya yang harus dilakukan oleh semua pihak dalam rangka mendukung tercapainya pembangunan berkelanjutan. Dalam proses pembangunan berkelanjutan digunakan prinsip optimalisasi terhadap sumber daya alam dan manusia dengan memperhatikan kelestarian lingkungan hidup. Upaya pelestarian lingkungan hidup harus menjadi bagian penting dalam proses pembangunan infrastruktur yang dapat dicapai melalui peningkatan kemampuan lingkungan yang serasi dan seimbang untuk mewujudkan kehidupan yang optimal. Meningkatnya angka jumlah penduduk akan berdampak pada kebutuhan lahan untuk memenuhi kebutuhan aktivitas manusia. Disisi lain, ketersediaan lahan sifatnya tetap atau dengan kata lain tidak dapat bertambah sehingga menambah beban lingkungan hidup. Hal tersebut memberikan gambaran bahwa ada ketidak seimbangan antara daya dukung alam dengan besarnya permintaan pemenuhan kebutuhan hidup manusia. Oleh karena itu eksploitasi sistematis terhadap lingkungan secara terus menerus dilakukan dengan berbagai cara dan dalih.
Judul Seri | - |
---|---|
No. Panggil | 333.7 ILM |
Penerbit | Makassar : Tohar media., 2023 |
Deskripsi Fisik | viii, 104 hlm. : ilus. ; 24 cm |
Bahasa |
Indonesia |
ISBN/ISSN | 978-623-8148-44-8 |
Klasifikasi | 333.7 |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | Cet. 1 |
Subjek | |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Sri Gusty. |
Tidak tersedia versi lain