Banyak ahli ilmu sosial di negeri kita masih beranggapan bahwa bagian dari suatu ilmu yang bersifat terapan lebih banyak kita perlukan dalam masa pembangunan negara dan masyarakat daripada bagian teorinya. Hal itu memang ada benarnya, namun kita sudah tiba pada suatu tahap dalam melaksanakan ilmu pengetahuan yang tidak memungkinkan kita untuk hanya meniru mentah-mentah penelitian-penelitian da…