Kajian mengenai konsep dasar PAUD dari berbagai pemikiran tokoh pendidikan tentang Anak Usia Dini, Manajemen PAUD yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan evaluasi yang diimplementasikan pada karakteristik dan kebutuhan Anak Usia Dini, yang meliputi delapan standar pengelolaan PAUD, pengelolaan program PAUD, serta menganalisis pembaharuan PAUD melalui isu-isu manajemen PAUD…
Buku ini hadir dalam rangka turut menyemarakkan gerakan PAUD di Indonesia, disamping tetap meningkatkan mutu manajemen PAUD yang telah ada. Dengan demikian, buku ini membahas manajemen PAUD secara tuntas, dari mendirikan lembaga PAUD baru, meningkatkan mutu pengelolaan lembaga PAUD yang telah ada hingga pengembangannya.
Pendidikan anak usia dini adalah pendidikan yang paling rendah tingkatannya, tetapi memiliki makna yang paling tinggi dibandingkan satuan-satuan pendidikan lainnya. Dapat dikatakan di sini bahwa keberhasilan seseorang dalam menempuh pendidikan dasar, menengah, dan tinggi sangat ditentukan oleh apa-apa yang diperoleh di PAUD. Pendidikan anak usia dini (PAUD) merupakan upaya strategis untuk menyi…