Berbagai jenis organisasi baik organisasi niaga, organisasi pemerintahan, maupun organisasi nirlaba akan menghadapi berbagaitantangan yang bervariasi di masa depan. Manajer masa kini dan masa depan tidak hanya dituntut mampu beradaptasi dengan lingkungan yang cepat berubah tetapijuga mampu mengatasi berbagai bentuk perubahan dan proaktif menyusun program perubahan.
Dalam buku ini dibahas dengan cerdas manajemen sumber daya manusia berdasarkan pendekatan mikro, yaitu membahas konsep, teori, metode, dan langkah-langkah dalam manajemen sumber daya manusia yang diterapkan pada tingkat organisasi, seperti organisasi politik, instansi pemerintah, organisasi kemasyarakatan, organisasi niaga, termasuk juga organisasi nirlaba.