Dasar-Dasar Ilmu Hukum ini hadir dengan menyajikan aspek teoretis mapun praktik peraturan perundang-undangan di Indonesia, mulai dari pengertian, asas, kerangka, hingga penerapannya. Diharapkan kehadiran buku ini dapat menjadi alat bantu untuk memahami ilmu hokum dan hukum itu sendiri.
Buku ini mengurai secara panjang lebar pentingnya mempelajari teori sebagai pijakan dalam memahami hukum dalam spektrum yang luas. Teori berupaya menelaah, memetakan, dan menjelaskan pola-pola dalam interaksi antara hukum dengan masyarakat yang terjadi secara kontinu dan konsisten. Dalam teori hukum, kita akan memahami bahwa sebenarnya tidak ada satu kejadian atau perbuatan hukum yang terjadi b…
Teori hukum merupakan teori dalam bidang hukum yang berfungsi memberikan argumentasi yang meyakinkan bahwa hal-hal yang dijelaskan itu adalah ilmiah, atau paling tidak, memberikan gambaran bahwa hal-hal yang dijelaskan itu memenuhi standar teoretis. Teori hukum berbeda dengan hukum positif, keduanya dapat dikaji secara filosofis. Teori hukum bertujuan untuk menjelaskan hukum sebagai dirinya sen…
Pemikiran tentang teori hukum tidak terlepas dari keadaan lingkungan dan latar belakang permasalahan hukum atau menggugat suatu pikiran hukum yang dominan pada saat itu. Pemikiran tentang teori hukum adalah akumulasi keresahan maupun sebuah jawaban dari masalah kemasyarakatan yang dihadapi oleh generasi pada saat itu. Tentunya akan terdapat pola dari paradigma yang berbeda dalam menjawab permas…
Secara filosofis, penyusunan buku Pengantar Ilmu Hukum (Introduction to Legal Studies) adalah dalam rangka memberikan pemahaman yang elementer kepada mahasiswa yang baru mengenal hukum, terutama mahasiswa semester I. Hal ini disebabkan dalam buku ini menyajikan berbagai hal-hal yang mendasar mengenai Ilmu Hukum, seperti, pengertian dan tujuan mempelajari Pengantar Ilmu Hukum, pengertian dan kar…
Hukum adalah sebuah alat yang digunakan oleh penguasa untuk mengontrol kehidupan masyarakat. Sebagai alat kontrol sosial, hukum tidak saja mengurus kehidupan manusia, melainkan juga digunakan sebagai instrumen semangat peradaban atau dapat juga disebut sebagai alat untuk mencapai tujuan ideologis suatu bangsa dan negara. Peran hukum di lingkungan masyarakat tidak lepas dari perkembangan sosial,…
Dalam buku ini akan membahas beberapa tokoh serta teori terkait hukum. Selain bahasan utama terkait teori hukum, buku ini juga memaparkan teori teori yang berkembang berkenaan tentang hukum secara sistematik mulai dari zaman klasik hingga modern. Didalamnya buku ini juga mengulas beberapa pertentangan serta kritik terhadap teori hukum yang ada.
Ilmu hukum merupakan batasan yang diberikan terhadap kajian ilmu hukum. Definisi ilmu hukum kemudian menjadi persoalan yang terlebih dahulu harus dijawab oleh para sarjana hukum sebelum mendefinisikan hukum itu sendiri. Oleh karena hukum telah berkembang menjadi ilmu pengetahuan yang sangat maju dan tak pernah putus sebagai bahan kajian. Ilmu hukum telah berkembang begitu cepat dan para sarjana…
Buku ini memberikan informasi mengenai hal-hal yang bersifat karakteristik bagi suatu buku ilmu hukum (jurisprudence), juga membicarakan hal-hal lain yang diharapkan akan menambah cakrawala para pemakainya yang hidup di tengah-tengah abad kedua puluh sekarang ini. Posisi Indonesia yang lazim disebut sebagai negara sedang berkembang juga dicoba untuk disoroti.
Teori hukum adalah pendalaman secara metodologis pada dasar dan latar belakang dalam mempelajari hukum secara luas. Terdapat beberapa perbedaan pendapat para ahli mengenai teori hukum, tap secara umum dapat ditarik kesimpulan bahwa teori hukum berbicara mengenai hal-hal yang berkaitan dengan konsepsi-konsepsi hukum, prinsip-prinsip hukum, aliran-aliran atau pemikiran-pemikiran dalam hukum, Teor…